Temani Dapur Emak-emak Selama 33 Tahun, Tupperware Undur Diri

SMARTRT.NEWS – Tak ada yang menduga, produk kesayangan emak-emak Indonesia, Tupperware mengucapkan salam perpisahan. Setelah 33 tahun menemani kaum ibu, menjadi kebanggaan wanita Indonesia, akhirnya Tupperware undur diri.
Tupperware Indonesia secara resmi telah menghentikan operasional bisnisnya sejak 31 Januari 2025. Keputusan ini adalah bagian dari langkah global perusahaan.
Pihak perusahaan mengumumkan salam perpisahan itu. Produk Tupperware terpaksa undur diri. Mereka secara resmi pamit melalui akun perusahannya, @tupperwareid, pada Sabtu (12/4/2025). Unggahan itu banjir ribuan komentar, yang kebanyakan netizen perempuan.
Postingan perpisahan Tupperware, cukup sederhana. Dengan unggahan satu foto berlatar biru muda dengan foto beragam model produk. Bertuliskan:
“Terima kasih. 33 tahun bersama Tupperware menjadi Sahabat yang melintasi generasi, hangatkan keceriaan dan kebersamaan dalam keluarga Indonesia. Menorehkan kenangan indah sepanjang masa. Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan Anda,” tulis Tupperware, menukil dari Balikpapan, Senin.
Postingan itu telah disukai 42.148, dengan ribuan komentar.
“33 tahun bukanlah waktu yang singkat. Dalam kurun waktu itu, Tupperware telah menjadi bagian dari dapur, meja makan, dan moment berharga keluarga Indonesia,” tulis Tupperware dalam captionnya.
Pihak Tupperware, menambahkan, “Dari bekal si kecil hingga hantaran penuh cinta, kami bangga telah menemani perjalanan Anda dengan produk yang dirancang untuk menginspirasi gaya hidup sehat, praktis, dan modern. Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang telah Anda berikan selama ini.”
Tupperware juga menyebut setiap perjalanan pasti memiliki akhir. Perjalanan luar biasa Tupperware bersama keluarga Indonesia sudah saatnya di penghujung jalan.
“Kenangan selama 33 tahun ini akan selalu menjadi bagian dari cerita indah kami. Terima kasih telah menjadikan Tupperware lebih dari sekedar produk – Anda telah membuatnya menjadi bagian dari keluarga, momen, dan cerita yang penuh makna,” lanjutnya.
Dengan berat hati, Tupperware Brands Corporation telah memutuskan untuk menghentikan aktivitasnya di sebagian besar negara, termasuk Indonesia.
Reaksi Sedih Netizen
Unggahan itu ramai beragam reaksi netizen. Mereka mengaku sedih dengan pamitan dari Tupperware di Indonesia. @bersamamama.id, menulis kesan bersama Tupperware. “Ku kira di akuisisi sama lain. Ganti nama aja. Ternyata benar tutup full. Kayak ace jadi azko atau 21 jadi xx1 atau kkv jadi oh some. Ternyata tidak.”
“Jadi inget pas SD botol minum tupperware ketinggalan di sekolahan sampe disuruh balik lagi sama emakku. Sesayang itu sama tupperware takut ilang katanya,” timpal @hennynovitaa.
“20 thn dr sekarang, anak² kita nemu tupperware di toko barang antik,” ujar @hemagagarin.
Netizen dengan akun @adityadidit, ikut berkomentar. Katanya, “Ya ampun nyokap dulu pernah jd member dan reseller nya sampai bisa sekolahin gue.”
Di akhir pernyataannya, Tupperware juga mengucapkan terima kasih kepada segenap Executive Director, Sales Force dan Masyarakat/Konsumen. Yang telah menjadi bagian penting Tupperware, atas kepercayaan, dukungan, kenangan indah bersama Tupperware Indonesia.
BACA JUGA